5 Cara Menghilangkan Rasa Cinta Yang Mendalam

Cara Menghilangkan Rasa Cinta Yang Mendalam – Cinta memang anugerah dari Tuhan yang sangat rumit untuk dimengerti. Terkadang kita tidak ingin mencintai seseorang tetapi perasaan dan raga selalu berusaha dan berharap untuk bisa lebih dekat dan memiliki orang yang sedang kita cintai. Jika Cinta itu datang dengan baik mungkin hal tersebut menjadi kabar gembira bagi kita, tetapi terkadang cinta datang pada kondisi yang salah. Sebagai contoh mencintai Pacar atau Suami orang, terlalu mencintai pacar padahal belum menikah, mencintai seseoreang yang memiliki kedudukan jauh diatas yang kita mampu. Semua hal tersebut menjadi kegalauan banyak orang yang tidak terpecahkan dan tersolusikan.

Ketika anda mencari solusi dan bercertia kepada teman atau sahabat terkadang mereka kurang tanggap dan menganggap masalah yang sedang kita hadapi adalah hal yang sepele. Ataupun bagi anda yang kurang percaya untuk menceritakan masalah kepada orang yang dekat dengan anda. Pada dasarnya cinta bukan hal yang salah, cuma cinta yang terlalu mendalam serta cinta yang tidak tepat sasaran menjadikan hal tersebut perlu diatasi sehingga tidak menyebabkan masalah kedepannya. Langsung saja ke inti pembahasan,

Beberapa Cara Menghilangkan Rasa Cinta Yang Mendalam :

1. Sadar Diri

Sadarkan diri anda bahwa cinta yang terlalu dalam saat ini tidak baik untuk diri anda. Dengan melakukan sugesti dan anggapan bahwa itu bukanlah hal yang baik untuk diri sendiri, maka akan secara otomatis menciptakan sebuah sugesti yang tertanam pada pikiran dan alam bawahsadar anda untuk menggunakan sistem proteksi diri mencarikan jalan keluar dari masalah tersebut. Sebarapa banyak masalah yang telah anda seselsaikan karena anda menggangap hal tersebut adalah masalah? Mungkin selama ini anda tidak sadar telah melakukan sugesti terhadap diri anda sendiri selama hidup didunia. Tapi seperti itulah sistem proteksi pada manusia akan bekerja mencari solusi dan memecahkan masalah secara otomatis dengan menuntun diri untuk melakukan tahap demi tahap penyelesaian masalah tanpa disadari.

Dengan Sadar diri maka pikiran akan memberikan sugesti bahwa itu bukan hal yang baik untuk memiliki perasaan cinta yang yang terlalu dalam. Selain membantu anda memiliki ide untuk mencarikan solusi, sugesti juga bisa mempengaruhi kesehatan agar tetap baik dan terhindar dari Stress yang mungkin bisa anda dapatkan jika terus menerus menganggap hal tersebut merupakan masalah besar. Sugesti akan membuat kata Masalah Besar menjadi mencari solusi agar hidup pada diri anda lebih baik.

2. Berfikir Positif

Cobalah berfikir positif untuk menemukan manfaat yang dapat anda ambil atau yang anda dapatkan dari Rasa Cinta yang Terlalu Dalam. Dengan berfikir positif maka anda akan menemukan manfaat yang menguntungkan bagi diri anda sehingga membuat perasaan anda menjadi senang. Berfikir Positif bukan beraryi larut dalam Cinta yang dalam pada seseorang, tetapi berfikir positif mampu membuat pikiran dan tubuh anda menjadi lebih sehat dan terhindar dari stress karena apa yang sedang anda hadapi saat ini.

3. Berlibur (Rekreasi)

Lakukan liburan atau traveling ke suatu tempat untuk membuat pikiran anda menjadi lebih fresh. Pikiran yang fresh akan lebih mudah untuk diajak bekerjasama mencari solusi. Selain pikiran yang menjadi Fresh, liburan juga akan membawa anda menemui orang-orang baru, yang memungkinkan anda untuk bisa jatuh cinta atau tertarik pada seseorang yang anda temui saat melakukan traveling. Dengan begitu idenya bukan untuk mencari pengganti atau melampiaskan kepada pihak lain, tetapi hal ini lebih ditujukan agar anda bisa memandingkan dengan orang yang membuat anda cinta yang begitu sangat dalam.

4. Menekuni Hobi atau Project

Jika anda saat ini mempunyai suatu keinginan yang belum tersampaikan misalnya serius dengan hobi dan cita-cita, membeli barang yang belum anda sanggup untuk beli, kembali serius menggarap project anda seperti berbisnis, mambangun rumah dan hal lainnya yang mampu menyibukan anda. Dengan melakukan ini terkadang buka kesengang yang kita dapat malah masalah yang akan timbul atau sebuah tantangan dari porject yang sedang anda ingin gapai. Dengan munculnya tantangan atau masalah baru membuat problem anda saat ini yaitu cinta yang terlalu dalam memiliki saingan masalah/tantangan yang juga harus diselesaikan. Dengan begitu fokus anda akan terbagi sehingga secara perlahan anda tidak lerbayang-bayang dengan perasaan cinta saat ini. Jikapun anda mempu mengatasi tantangan dalam menyelesaikan project anda, maka pengalaman yang berharga dari mencari solusi dan jalan keluar telah anda dapatkan untuk bisa menyelesaikan tantangan atau masalah lain yang belum terselesaikan.

5. Diskusi

Bertukar pikiran atau berdiskusi membuat anda mendapatkan masukan dari pihak yang lain, dengan begitu maka anda dapat memilih masukan yang mana yang akan anda gunakan untuk mengatasi persaan anda saat ini. Berdiskusi juga membuat anda mendapatkan informasi baru yang mungkin mendapatkan solusi dari seorang yang pernah mengalami dan mengatasi cinta yang terlalu dalam pada seseorang.

Lakukan perbincangan dengan orang yang dekat dengan anda, hanya katakan hal yang tidak rahasia kepada orang lain agar privasi anda tetap terjaga. Biasanya Diskusi sangat baik untuk diperbincangkan bersama Teman, Sahabat, Orang Tua, Rekan Kerja, dan mengemukakan curahan hati yang paling baik yaitu dengan Tuhan. Hasil dari sesuatu yang anda percayaan mampu menciptakan solusi mantap untuk dilakukan. Jikapun tidak ada orang yang anda percaya artikel ini bisa anda tinggalkan komentar untuk berdiskusi dengan admin menggunakan akun anonim.

 

Selalu gunakan pilihan yang bijak untuk mencari solusi, tentukan pilihan tanpa terburu-buru. Lakukan dengan sepenuh hati apa yang anda anggap benar. Dan selalu bertanggungjawab atas pilihan yang anda tentukan. Semoga artikel ini membantu membuat anda untuk bisa mendapatkan solusi yang tepat dan sesuai yang anda butuhkan saat ini.