Cara Berhenti Berharap Kepada Seseorang

Cara Berhenti Berharap Kepada Seseorang – Berharap merupakan perasaan seseorang yang menginginkan sesuatu seperti kehendaknya. Tetapi tidak semua harapan itu sesuai keinginan seseorang. Apalagi berharap kepada manusia bahkan ada yang mengatakan “Aku sudah pernah merasakan semua kepahitan dalam hidup dan yang paling pahit ialah berharap kepada manusia.” ucap seorang Khalifah Ali bin Abi Thalib. Terkadang kita menginginkan sesuatu sesuai dengan harapan tetapi sangat jauh dari kenyataan.

Lalu bagaimana agar Berhenti Berharap Kepada Seseorang ?

1. Berharap Hanya Pada Tuhan

Berharap Hanya Pada Tuhan

Berharap pada Tuhan merupakan kunci utama yang dapat digunakan untuk membuat diri merasa tenang. Lalu pertanyaannya “Tuhan selalu memberi sesuatu tidak sesuai harapan saya?!siapa yang Maha Mengetahui. Percayalah karena kau percaya pada Tuhan maka jangan percaya setengah-setengah, percaya sepenuh hati. Karena kepercayaan itu adalah kuci dari kehidupan.

2. Percaya Pada Kemampuan Diri Sendiri

Percaya Pada Kemampuan Diri Sendiri

Percaya diri merupakan kunci dari kemenangan dimana anda berharap pada diri anda sendiri. Untuk menemukan jalan dan solusi terbaik, sistem pertahanan hidup pada diri manusia akan memilihkan jalan terbaik bagi dirinya untuk menyelesaikan suatu masalah serta urusan pada hidup. Jangan terlalu meremahkan diri anda, terkadang kesempatan dan kenyataan malah lebih jauh sempurna dari yang anda harapkan saat ini. INGAT, ini hidup… dan semua kemungkinan bisa terjadi di Dunia yang penuh misteri ini.

3. Dia Bukan Yang SEMPURNA

Dia Bukan Yang SEMPURNA

Percayalah bahwa setiap manusia yang ada di dunia ini memiliki kekurangan, mungkin saja anda belum melihat kekurang pada orang tersebut. Dia juga berharap pada orang sebagaimana anda berharap pada dia. Coba anda lebih teliti lagi untuk melihat orang itu, bukan mencari kesalahan tetapi untuk membuat anda tidak terlalu menilai tinggi manusia.  Sehingga anda tidak akan terlalu berharap pada orang tersebut yang membuat anda akan sakit baik perasaan maupun kondisi fisik.

Bagaimana apakah anda sudah bisa untuk tidak begitu berharap pada Seseorang ? Tulis pengalaman anda dikolom komentar, mungkin admin bisa membatu anda dalam menemukan solusi bagi anda. Bagi anda yang memiliki pengalaman untuk bisa berhenti berharap pada seseorang berikan tips anda agar seorang bisa berhenti berharap.